Agus, Anies dan Sandi Turut Hadir dalam Zikir Bersama Aksi 112

JAKARTA, SUARADEWAN.com – Sebagai pusat berkumpulnya massa aksi 112, Masjid Istiqlal Jakarta sudah dikerumuni massa sejak dini hari pukul 00.00 WIB, Sabtu (11/2/2017). Massa yang tiba langsung memasuki dan memenuhi ruang-ruang masjid yang telah disediakan khusus.

Dalam agenda bernuansa agama ini, uztadz Arifin Ilham memperdengarkan lantunan zikirnya dengan lantang. Lantunan yang menggema dengan rangkaian doa dan salat bersama ini, tak sedikit membuat tangis para peserta pun kian menggema.

“Selamat datang tamu istimewa, kita semua di sini adalah tamu Allah,” ujar Imam Besar Masjid Istiglal Nasarudin Umar.

Pukul 02.20 WIB, kegiatan kembali dilaksanakan dengan salat tahajud bersama. Adi Ahmad bertindak sebagai imam dalam salat penuh khuzuk ini.

Setelah salat tahajud bersama, para peserta yang berpakaian serba putih-putih ini terus berdatangan. Bahkan tak ketinggalan, sebagian kandidat Pilkada DKI Jakarta 2017 pun turut hadir, di antaranya Agus Harimurti Yudhoyono, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Mereka turut salat subuh bersama yang mengambil posisi barisan paling depan.

Dalam ceramahnya seusai salat subuh, ustadz Arifin Ilham tak lupa mengingatkan kepada hadirin tentang pentingnya atau apa yang menjadi keutamaan dari salat tahajud yang mereka telah langsungkan. Menurutnya, salat tersebut memicu kekuatan demi satu tujuan kemenangan yang hendak diraih.

“Jadi, dari kebiasaan salat malam itulah, kekuatan demi kemenangan diraih oleh umat Islam,” tandasnya.

Baru setelah ceramah, sang ustadz kemudian langsung memimpin zikir bersama. Larut dalam lantunan zikir tersebut, banyak para peserta yang tampak meneteskan air mata. Ada yang terlihat sesenggukan. Pipi-pipi mereka dibasahi oleh air mata penuh kekhuzukan. Ada pula yang menyimak zikir sambal menundukkan kepala sebagai bentuk kepasrahan diri. (ms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90