JAKARTA, SUARADEWAN.com – Menjelang perayaan Hari Paskah, Tentara Nasional Indonesia (TNI) ikut membantu Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dalam melakukan pengamanan sejumlah gereja di Indonesia. Hal ini penting guna mengantisipasi gangguan yang mungkin saja bisa terjadi saat umat Kristiani menggelar acara keagamaannya tersebut.
Seperti di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah, terlihat prajurit TN dari Kodim 1014 mulai melakukan penjagaan terhadap sejumlah gereja. Komandan Kodim Letkol Inf Wisnu Kurniawan mengatakan, sejak sore hingga malam, prajurit TNI menjaga keamanan di beberapa gereja yang ada di wilayahnya.
“Serangkaian Hari Raya Paskah ini panjang. Untuk itu, kita sudah berjaga-jaga di gereja untuk memastikan keamanannya,” ujar Wisnu di Makodim, Kamis (13/4/2017).
Ia mengaku telah mengerahkan sekitar 1 SSK (100 prajurit) untuk menjaga puluhan gereja di Kotawaringin Barat.
“Karena di wilayah lain seringkali banyak teror saat pelaksanaan keagamaan. Jadi semaksimal mungkin kita bantu Polri untuk pengamanan di seluruh gereja. Selain itu, juga untuk memberikan rasa aman kepada umat Kristiani,” tutur Wisnu. (ms)