Partai Gerindra Jawa Tengah Kembali Dukung Prabowo Capres 2019

JAKARTA, SUARADEWAN.com – Unsur Partai Gerindra di Jawa Tengah hari ini menyuarakan mendukung Ketua Umum mereka, Prabowo Subianto maju sebagai capres pada 2019. Deklarasi dukungan digelar di kantor DPD Gerindra Jateng dalam acara workshop pemilu.

Dalam deklarasi tersebut turut hadir Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, sebagai jembatan penyampaian aspirasi dari daerah ke Prabowo. Muzani mengatakan, dukungan kali ini datang mulai dari tingkat anak ranting, DPC hingga DPD Partai Gerindra di Jateng. Selain itu juga datang dari anggota dewan dari Gerindra di kota maupun Provinsi Jateng dan anggota DPR RI Dapil Jateng.

“Menyatakan agar Pak Prabowo bersedia menjadi calon presiden 2019. Mereka bertekad memenangkan di wilayah masing-masing. Ranting di tingkat desa, PAC tingkat Kecamatan, dan seterusnya,” tutur Muzani, Jumat (2/3) sore.

Prabowo, lanjutnya, secara konstitusional memiliki wewenang menentukan capres dan cawapres dari Gerindra. Dengan adanya dukunganyang terus datang, dia berharap Prabowo segera mendeklarasikan diri. “Kepastian Pak Prabowo makin jelas makin pasti,” tandasnya.

Namun diakuinya, Gerindra harus berkoalisi dengan partai lainnya untuk maju dalam Pilpres. Oleh sebab itu untuk cawapres nantinya harus dirundingkan dengan partai koalisi. “Masalahnya Gerindra 73 kursi, untuk maju 112 kursi, kurang 39 kursi. Berarti harus berkoalisi dengan partai lain,” tegas Ahmad. (af)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90