JAKARTA, SUARADEWAN.com – Imam Besar FPI Rizieq Shihab yang saat ini menjadi tersangka dalam kasus dugaan chat mesum dengan Firza Husein dikabarkan akan pulang ke Indonesia dari Arab Saudi pada 17 Agustus 2017 nanti.
Terkait hal itu, Polda Metro Jaya sebagaimana disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono, mengaku siap untuk menyambut kedatangan pentolan FPI itu.
“Yang terpenting kami siap saja. Kami siap untuk mengamankan kedatangan yang bersangkutan ke Jakarta. Kita siap setiap saat,” kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (25/7).
Namun Argo tidak bisa memastikan apakah Rizieq akan langsung dijemput dan diperiksa oleh Polda Metro Jaya atau tidak, sebab keputusan soal itu adalah kewenangan penyidik.
“Itu nanti kewenangan penyidik, apakah langsung kita jemput di bandara. Apakah langsung kita periksa, nanti penyidik yang menilai,” tukasnya.
Sebelumnya, menurut kuasa hukum Rizieq, Sugito Atmo Prawiro, kliennya itu akan pulang ke Indonesia untuk menghadiri Milad FPI, dan setelah itu akan kembali lagi ke Arab Saudi untuk melaksanakan ibadah haji. (za/tr)