PPP Djan Faridz Ingatkan Kubu Sebelah Berkampanye Dengan Elegan

Ketua Umum PPP, Djan Faridz

JAKARTA, SUARADEWAN.com – Maraknya beredar spanduk yang bertuliskan “Jenazah Pendukung Ahok – Djarot Haram untuk Disholatkan”, membuat tim kubu pasangan Nomor Dua menjadi geram. Menurut mereka, sikap dan cara kampanye seperti itu sama sekali tidak elegan.

Adalah PPP Djan Faridz Ahmad Gozali Harahap, yang mengingatkan kepada publik agar pihak sebelah berlaku gentlemen dalam menjalankan kampanye putaran kedua Pilkada DKI Jakarta.  Dia mengingatkan agar kubu sebelah tidak memainkan nilai-nilai Islam dalam berkampanye.

“Saya ingatkan, jangan menggunakan cara yang tidak islami dalam mendukung atau memenangkan calonnya,” ujar Ahmad Gozali Harahap.

Ahmad Gozali menjelaskan, dalam Islam mensholatkan jenazah itu adalah fardhu kifayah, yang dalam artian jika si mayit itu tidak disholatkan maka yang menanggung dosa adalah satu kampung. Dia pun berharap agar masyarakat Jakarta jangan ditakut-takuti dengan dalil yang tak jelas.

Lalu, sambung Gozali, urusan pilihan dalam di bilik suara hanya dirinya yang tahu dan Tuhan. “Oleh karena itu, kami dari PPP menyatakan siap menyolatkan jenazah siapa pun karena itu adalah kewajiban bagi umat Islam,” terangnya. (aw)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90